Lama Tidak Dipakai Balapan, Sirkuit Jerez Lakukan Persiapan Besar-besaran Jelang MotoGP Spanyol 2020

Didit Abdillah - Kamis, 9 Juli 2020 | 15:05 WIB

Persiapan sirkuit Jerez jelang seri pembuka MotoGP (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Seri pembuka MotoGP akan digelar di sirkuit Jerez, Spanyol (17-19/7) mendatang. 

Lama tidak digunakan, sirkuit Jerez pun mulai berbenah. Khususnya dalam membersihkan banyak bagian sirkut yang lama tidak digunakan. 

Dalam akun Twitter bernama @motogpaddict, dia sudah berada di Jerez dan mengecek persiapan yang dilakukan manajemen sirkuit. 

Terlihat dalam membersihkan tower atau menara yang ada di sirkuit Jerez. 

Baca Juga: Wow! Fernando Alonso Kembali Lagi F1 Bersama Renault, Peluang Sebastian Vettel Tertutup Rapat

MotoGP Addict
merapikan stiker Andalucia di tribun penonton

Lalu juga ada pekerja yang menukar stiker bertuliskan Andalucia yang sudah memudar, diganti dengan warna yang lebih segar. 

Juga ada pekerja yang bertugas memotong rumput liar yang kian meninggi di bagian belakang sirkuit. 

Cukup mengganggu bagi lalu-lalang pembalap dan truk logistik yang lewat jalur tersebut. 

Meski tidak dihadiri penonton, bukan berarti kondisi sirkuit dibiarkan terlihat buruk begitu saja.