OtoRace.id - Bukan awal yang biasa melihat Stefan Manzi (MV Agusta Forward Racing) memuncakki catatan waktu FP1 Moto2 Ceko di sirkuit Brno (7/8).
Cukup lama Stefano Manzi berada di puncak catatan waktu sampai FP1 Moto2 Ceko berjalan 18 menit.
Setelah itu Augusto Fernandez (EG 0,0 Marc VDS) mengambil alih peringkat puncak catatan waktu.
Empat seri sejak di Losail, Qatar bulan Maret lalu, Augusto Fernandez mengalami banyak masalah.
Two difficult weekends for @Afernandez37 back in Jerez! ????
— MotoGP™???? (@MotoGP) August 7, 2020
Great to see him going much better here in Brno! ????#CzechGP ???????? | #Moto2 pic.twitter.com/u8EBAjAwPG
Mulai dari terjatuh sampai motor yang terus bermasalah, sehingga terus terhempas dari 10 besar saat dua seri balapan di Jerez, Spanyol.
Cukup lama Augusto Fernandes berada di peringkat pertama, sambil menyimak catatan waktu pembalap Indonesia, Andi 'Gilang' Farid Izdihar.
Pembalap Honda Team Asia itu berkutat di 2 menit 5 detik pada 20 menit pertama FP1 Moto2 Ceko.
Tidak ada perkembangan berarti yang dilakukan Andi Gilang sampai ia kembali ke paddock dan mengganti ban yang lebih segar.
Baca Juga: Takaaki Nakagami Akui Mendapat Tekanan Kuat Dari Honda di MotoGP Ceko 2020