Baca Juga: Update Jadwal Balap F1 2020, F1 Turki Kembali Masuk Kalender, Empat Seri Baru di Asia Dipentas
"Setiap pekan di Aragon, target saya bisa mendominasi semua kemenangan. Jadi sampai pekan depan, saya sudah menambah enam kemenangan," tutur Rea optimis.
Pemegang 5 gelar juara dunia WSBK ini masih menempati puncak klasemen sementara WSBK 2020.
Namun ia hanya terpaut 4 point dari Scott Redding (Aruba.it-Racing) di peringkat kedua.
Jika targetnya mendominasi 6 kemenangan di Aragon itu tercapai, bukan tidak mungkin Jonathan Rea bisa lebih cepat mengunci gelar juara dunia.