Pembalap Tim Petronas Kehilangan Jarinya, Sukses Jalani Operasi Lanjutan Untuk Tampil di MotoGP San Marino 2020

Rezki Alif Pambudi - Rabu, 26 Agustus 2020 | 19:18 WIB

Khairul Idham Pawi bersama bos tim Petronas SRT, Razlan Razali (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - Pembalap tim Petronas Sepang Racing Team Moto3, Khairul Idham Pawi, telah menjalani operasi lagi jelang Grand Prix San Marino alias MotoGP San Marino 2020, dua pekan lagi.

Operasi ini diharapkan jadi yang terakhir, setelah operasi sebelumnya Pawi melakukan amputasi pada sebagian jari manisnya.

Di MotoGP Austria lalu, Pawi sempat tampil sebelum akhirnya harus menyerah karena jari manisnya yang cedera.

Crash di Jerez membuat jari manis Pawi patah dan membuat kondisinya terganggu.

Baca Juga: Efek Tak Ada Marc Marquez, Honda Punya Rekor Buruk Terbaru Sejak 38 Tahun

Kondisi jari manis Pawi sebenarnya sudah dikeluhkannya sejak musim lalu.

Pawi harus absen di banyak sekali balapan Moto2 musim 2019 gara-gara jari manisnya ini juga.

Di 2020, Pawi masih mendapat kesempatan balapan meski harus turun ke kelas Moto3, tapi masalah sama juga masih mengganggunya.

Makanya dengan crash di Jerez dan ditambah crash Brno, dan juga banyaknya masalah sebelumnya, langkah amputasi diambil.