Rahasia Terungkap! Bos KTM Tech 3 Buka Cara Kerja Dani Pedrosa Yang Bikin KTM Menang di MotoGP 2020

Eka Budhiansyah - Selasa, 1 September 2020 | 15:00 WIB

Dani Pedrosa sebagai test rider KTM membuat KTM RC16 menjadi motor MotoGP yang kompetitif (Eka Budhiansyah - )

Baca Juga: Wow! Perkembangan Sirkuit Mandalika Untuk MotoGP Indonesia 2021, Pembangunannya Dikebut

Selain selalu mencoba part-part baru dan ada cara kerja lain yang diungkap Herve Poncharal tentang Dani Pedrosa.

“Dani mendengarkan apa yang dikatakan pembalap kepadanya, dia telah menunjukkan bahwa dia memiliki perasaan yang hebat dengan motornya," bilang Poncharal.

Bahkan, menurutnya kadang Pedrosa juga tidak sungkan untuk menyatakan pendapatnya dengan keras dan bahkan lebih galak.

"Dia kecil dan bijaksana, tetapi jika ada yang salah dia mengatakannya dengan lantang dan ini menggerakkan situasi," tambahnya.

MotoGP
Dani Pedrosa terus jajal part baru di KTM RC16 untuk bikin lebih kompetitif

Baca Juga: Ketika Sang Iblis Memimpin Klasemen MotoGP, Begini Kata Valentino Rossi 

Apa yang dilakukukan Pedrosa sebagai test rider KTM, menurut Poncharal agak berbeda dengan apa yang dilihatnya dari test rider lain di masa lalu.

"Di masa lalu Anda terkadang mendapat kesan bahwa mereka mendengar, tetapi sampai titik tertentu."

"Di KTM, jika Anda mengatakan bahwa ada sesuatu yang salah bahkan dengan cara yang tidak menyenangkan, mereka tidak tersinggung, melainkan mengumpulkan semua informasi," tambah Poncharal.

Menjadi menarik lagi, Direktur Motorsport KTM pun menghargai seluruh kerja tim yang terlibat.