F1 Turki 2020 Siap Buka Sirkuit Istanbul Park Untuk Seratus Ribu Penonton, Ini Alasannya

Didit Abdillah - Rabu, 2 September 2020 | 17:00 WIB

Sirkuit Istanbul Park siap menggelar F1 2020 (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Sejak vakum dari F1 pada 2011, F1 Turki akan kembali masuk kalender F1 2020. 

Sirkuit Istanbul Park akan kembali digunakan untuk F1 Turki pada (13-15/11) mendatang. 

Pihak promotor lokal dan Liberty Media selaku promotor F1 pun siap membuka sirkuit tersebut untuk penonton yang ingin datang langsung. 

Namun tidak maksimal, hanya bisa untuk 100 ribu orang dari 220 ribu kapasitas yang bisa ditampung semua tribun sirkuit Istanbul Park. 

Baca Juga: Nah Loh! Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami Bersitegang di LCR Honda

Keputusan ini diambil juga setelah melihat pandemi Covid-19 di Turki yang bisa teratasi. 

"Semoga saja tidak ada pertambahan kasus di beberapa bulan ke depan, jika ada maka F1 Turki tidak akan ada penonton," ujar Vural Ak, Pimpinan Sirkuit Istanbul Park. 

"Pantauan kami, kasus di Turki terus menurun dan akan jauh lebih baik di bulan November sehingga dibukanya sirkuit untuk penonton bisa terwujud," lanjut Vural Ak dilansir dari Autosport.

"Tiket yang kami jual pun tidak lebih mahal, sama seperti saat kami masih menggelar F1 10 tahun lalu," sambungnya.