Luca Marini Ditolak, Valentino Rossi Akan Tendang Tim Avintia Racing?

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 19 September 2020 | 18:25 WIB

Luca Marini akan naik kelas MotoGP (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - Valentino Rossi dan manajemennya sedang mengusahakan tempat untuk Luca Marini di MotoGP 2021.

Tempat yang paling dekat untuk diraih adalah kursi Tito Rabat di tim Esponsorama Racing alias Avintia Racing.

Tempat lain di Avintia sudah diisi Enea Bastianini yang mendapat kontrak langsung dari Ducati.

Ducati sih sebenarnya oke-oke saja soal Marini, tapi tak bisa memaksakan kehendak tim Avintia.

Baca Juga: Hasil Superpole WSBK Catalunya 2020: Jonathan Rea Pole Position, Toprak Razgatlioglu Unggul Tipis dari Alvaro Bautista

Dua orang kepercayaan VR46, Alessio Salucci dan Alberto Tebaldi, sudah mengadakan diskusi dengan Raul Romero, bos tim Avintia.

Sayangnya, Romero tegas menolak Marini karena uang yang dibawa Tito Rabat ke tim, apalagi masih punya kontrak sampai 2021.

Ducati-pun lewat Paolo Ciabatti, menegaskan bahwa semua tergantung dengan Avintia.

Gagalnya diskusi dengan Raul Romero kabarnya membuat pihak Rossi cukup berang dan frustrasi.