OtoRace.id - Usai finis keempat di Race 1 WSBK Estoril di Sirkuit Estoril pada Minggu (17/10/2020), Jonathan Rea sukses menggores sejarah baru.
Jonathan Rea pun menjadi pembalap pertama yang meraih 6 gelar dunia WSBK.
Enam gelar juara dunia WSBK ini juga Jonathan Rea raih secara beruntun.
Sejak bergabung dengan Kawasaki Racing Team pada 2015, Jonathan sama sekali tak terkalahkan.
Baca Juga: Hasil Race 1 WSBK Estoril 2020: Scott Redding Gagal Finis, Jonathan Rea Kunci Gelar Juara Dunia
Pada musim ini, Jonathan Rea sempat dapat persaingan sengit dari Scott Redding (Aruba.it - Racing Ducati).
Tak hanya itu, pembalap asal Irlandia Utara ini juga mencetak rekor baru lainnya.
Secara statistik, Rea tercatat sebagai pembalap WSBK tersukses dalam sejarah.
Rea juga merupakan pembalap dengan jumlah kemenangan dan podium terbanyak.
Sejauh ini, Rea telah mengoleksi 99 kemenangan sejak menjalani debut WSBK secara penuh 2009 lalu.
Rea pun punya 40 kemenangan lebih banyak dari 4 kali juara dunia WSBK, Carl Fogarty.
Sebanyak 84 dari 99 kemenangan ini, Rea raih bersama Kawasaki.
Sementara itu, 15 kemenangan tersisa, diraih Rea saat masih membela Honda 2009-2014 lalu.
Baca Juga: Hasil FP2 WSBK Estoril 2020: Scott Redding Enggak Ada Lawan, Jonathan Rea Ada Peningkatan
Selama berkarier di WSBK, Rea pun telah mengoleksi 185 podium dari 302 start.
????2015
— WorldSBK (@WorldSBK) October 17, 2020
????2016
????2017
????2018
????2019
????2020#Rea6
CONGRATS @jonathanrea and @KRT_WorldSBK ????#EstorilWorldSBK ???????? pic.twitter.com/DcPYgCYeoB
Rea juga semakin mengukuhkan Inggris Raya sebagai penguasa WSBK.
Inggris Raya pun kini telah mengolesi 14 gelar dunia di kejuaraan yang diselenggarakan sejak 1988 tersebut.
Seluruh gelar ini mereka raih lewat Rea (6), Fogarty (4), James Toseland (2), Neil Hodgson (1), dan Tom Sykes (1).