Alex Rin dan Joan Mir Bersaing dalam Perebutan Gelar Juara Dunia MotoGP 2020, Suzuki Dukung Siapa Nih?

Nur Pramudito - Selasa, 27 Oktober 2020 | 19:45 WIB

Alex Rins dan Joan Mir sama-sama bersaing dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020m Suzuki dukung siapa nih? (Nur Pramudito - )

Tapi, Rins dan Mir sejauh ini membuktikan konsistensinya.

Rins sudah mengoleksi 105 poin dari 11 seri berlalu, Mir bahkan bisa memuncaki klasemen MotoGP dengan 137 poin meski belum menang sama sekali.

Dengan balapan menyisakan tiga seri lagi, maka peluang terbesar ada di tangan Mir.

Meski juga Rins berpotensi meraih kemenangan demi memanaskan perburuan gelar juara.

Kondisi tentu membuat pusing Suzuki, apakah mau mengorbankan Rins demi Mir yang kini ada di puncak klasemen atau membiarkan keduanya bersaing secara sehat.

Baca Juga: Tertinggal 14 Poin dari Joan Mir Usai MotoGP Teruel 2020, Ini Tanggapan Fabio Quartararo

"Saya tidak begitu jauh dari Joan, tapi tetap saja akan sulit mengejarnya. Saya sadar ini bukan situasi yang bagus bagi Suzuki, karena punya dua pembalap bersaing untuk jadi juara dunia," ujar Rin dikutip OtoRace.id dari GPOne.com.

Pembalap 24 tahun itu sebenarnya punya peluang besar untuk menempati posisi tiga teratas klasemen andai tak absen awal musim ini karena cedera bahu yang dialami.

"Saya punya peluang untuk mendapatkan gelar walau Mir melaju sangat cepat dan konsisten. Secara umum, ini adalah musim yang aneh bagi semua orang, kecuali Suzuki," jelas Rins.

Alex Rins pun berharap bisa mengulangi performa apik pada seri ke-12 MotoGP 2020 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 8 November mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram

Rupanya keberuntungan tidak berpihak pada duo Honda, yaitu Alex Marquez dan Takaaki Nakagami... Mereka berdua mengalami crash di MotoGP Teruel 2020, Minggu (25/10)... . - Simak berita seputar balap di website OtoRace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #motogp2020 #alexrins #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #rossi #motorplus #gridoto #otorace #otoraceid #stayathome #dirumahaja #berbagicerita #ngopreksantuy

A post shared by Otorace (@otorace.1d) on