Stefan Bradl: Harusnya Saya Menandatangani Kontrak, Bukan Andrea Dovizioso

Didit Abdillah - Rabu, 25 November 2020 | 10:30 WIB

Stefan Bradl sebut dirinya lebih layak untuk menggantikan Marc Marquez di awal MotoGP 2021 (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP 2020 memang menjadi musim yang tidak terprediksi bagi Stefan Bradl

Ia yang notabene test rider Honda Racing Corporation (HRC) dan menggantikan Marc Marquez untuk beberapa seri awal. 

Justru Stefan Bradl jadi balapan semusim penuh dan menjalani peran seperti pembalap reguler di Repsol Honda Team

Stefan Bradl berhasil merengkuh 27 point dan di beberapa seri terakhir lebih sering bersaing di 10 besar. 

Baca Juga: Fabio Quartararo Tidak Sabar Gantikan Posisi Valentino Rossi, Unggah Livery Tim Monster Energy Yamaha MotoGP

Menurut pembalap asal Jerman itu, ia yang sudah lama berhenti sebagai pembalap reguler memang butuh waktu lama beradaptasi dengan Honda RC213V versi 2020. 

"Setelah saya menyesuaikan diri dan bisa lebih kompetitif, rasaya, saya layak untuk terus menggantikan peran Marc Marquez di awal tahun depan," kata Stefan Bradl. 

"Jika ada tawaran untuk itu, maka saya yang seharusnya menandatangani kontrak, bukan Andrea Dovizioso," lanjutnya dikutip dari Speedweek. 

Karena ia juga masih berharap untuk jadi test rider Honda di tahun depan, jika Honda tidak menggantikannya dengan Andrea Dovizioso yang memutuskan cuti panjang di 2021. 

Baca Juga: Resmi Berpisah dengan Ducati, Andrea Dovizioso Mengaku Merasa Bebas, Apa Maksudnya?

Hal ini jadi rebutan karena Marc Marquez dikabarkan masih akan absen untuk tes musim dingin di Sepang, Malaysia dan tes terakhir di Losail, Qatar. 

Juga untuk beberapa seri awal MotoGP 2021, sehingga ada kabar posisinya di Repsol Honda Team masih akan digantikan pembalap lain. 

Stefan Bradl dan Andrea Dovizioso jadi pilihan awal jika masa penyembuhan Marc Marquez ternyata lebih lama. 

Baca Juga: Gabung Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021, Valentino Rossi Ungkap Keuntungan Jadi Pembalap Tim Satelit

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)