OtoRace.id - Sesi latihan pertama (FP1) F1 Bahrain 2020 di sirkuit Sakhir untuk seri ke-15 (27/11) dimulai.
Sirkuit Sakhir yang dikenal dengan karakter low down force atau tidak butuh daya tekan tinggi memang membuat peran aerodinamika terbilang minim.
Pemilihan ban menjadi pusat perhatian pada FP1 F1 Bahrain kali ini, uniknya dari sisi pilihan ban duo Mercedes AMG Petronas.
Baik itu Lewis Hamilton atau Valtteri Bottas, keduanya menggunakan ban kompon keras sedari awal FP1 F1 Bahrain dimulai.
Baca Juga: Gimana Sih Langkah MP1 Indonesian Racing Dalam Menyiapkan Tim Balap di MotoGP?
Namun keduanya bisa menempati dua peringkat teratas pada 20 menit pertama.
Lewis Hamilton menjadi yang tercepat sementara dengan torehan 1;30,503.
Secara mengejutkan, Daniil Kvyat naik ke peringkat kedua dengan menggusur Valtteri Bottas pada 30 menit awal FP1 F1 Bahrain.
Pembalap Scuderia AlphaTauri Honda itu hanya berjarak 0,503 detik dari Lewis Hamilton di sisa waktu latihan 60 menit.
Kejutan lain dilakukan oleh Alexander Albon (Aston Martin Red Bull Racing) yang merangsek ke peringkat pertama.
Baca Juga: Aneh! Ditanya Mengenai Yamaha YZR-M1 2021, Maverick Vinales: Yamaha Tidak Pernah Mendengarkan Saya