Alex Marquez Blak-blakan Masa Penyembuhan Marc Marquez Tidak Mudah, Kenapa?

Didit Abdillah - Minggu, 29 November 2020 | 10:00 WIB

Alex Marquez dan Marc Marquez (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP 2020 menjadi tahun pertama bagi Alex Marquez berkiprah di MotoGP. 

Seharusnya ia akan menjalani tahun pertamanya berseragam Repsol Honda Team bersama kakak kandung dan rekan setimnya, Marc Marquez

Namun cedera yang dialami Marc Marquez pada MotoGP Spanyol sebagai seri pembuka, justru membuat impian Alex Marquez itu kandas. 

Hal ini karena Marc Marquez harus absen setahun penuh untuk menjalani masa penyembuhan.

Baca Juga: Bentuk Dua Tim Satelit di WSBK 2021, Pabrikan BMW Menggaet Mantan Pembalap MotoGP

Alhasil Alex Marquez setahun penuh harus bertandem dengan Stefan Bradl. 

"Cederanya Marc Marquez ini sama seperti beberapa tahun lalu saat ia di GP125 dan cedera di bagian kepala, lalu mempengaruhi pengelihatannya," kata Alex Marquez. 

"Sama-sama membuat seluruh anggota keluarga khawatir dan sama-sama panjang di masa pemulihannya," lanjutnya dikutip dari Tuttomotoriweb. 

"Sangat aneh saat saya di Moto2, dia selalu ada, tetapi saat kita setim, justru ia tidak balapan semusim," lirih juara dunia Moto2 2019 itu. 

Alex Marquez juga selalu ditanya kondisi Marc Marquez yang sedang menjalani masa penyembuhan. 

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Bahrain 2020: Lewis Hamilton Pole Position, Ferrari Terpuruk di Sirkuit Favorit