Start dari Baris Kedua, Ini Harapan Alex Albon di Balapan F1 Bahrain 2020

Nur Pramudito - Minggu, 29 November 2020 | 17:01 WIB

Start dari baris kedua di belakang Duo Mercedes, ini harapan Alex Albon pada balapan F1 Bahrain 2020 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Red Bull, Alex Albon mengalami kecelakaan hebat pada sesi latihan kedua F1 Bahrain, Jumat (27/11).

Mobil yang dikendarai Alex Albon hancur, bahkan sesi latihan kedua sampai dihentikan alias red flag.

twitter/@F1
Mobil yang dikendarai Alex Albon hancur, bahkan sesi latihan kedua F1 Bahrain sampai dihentikan alias red flag

Namun, Alex Albon mampu bangkit pada sesi kualifikasi yang digelar di sirkuit Internasional Bahrain.

Alex Albon mampu mengakhiri sesi kualifikasi F1 Bahrain 2020 di posisi keempat, tepat satu grid di belakang rekan setimnya, Max Verstappen.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Bahrain 2020: Lewis Hamilton Pole Position, Ferrari Terpuruk di Sirkuit Favorit

 

Memulai balapan dari baris kedua, Albon pun berharap bisa mengganggu duo Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas.

"Sejujurnya bisa lebih ke depan, tapi posisi keempat cukup bagus. Saya berharap bisa start bagus dan mengganggu Mecedes," kata Albon dikutip OtoRace.id dari Crash.net.

"Pada sesi FP1 dan FP3 lumayan bagus. Jadi berada di posisi keempat sepertinya tidak terlalu buruk," sambung Albon.

Tidak lupa, Albon memuji para kru tim Red Bull yang mengganti sasis mobil miliknya lantaran parahnya kecelakaan dalam latihan bebas kedua.

Baca Juga: Ban Baru Untuk F1 2021 Dikritik Banyak Pembalap, Begini Tanggapan Bos Pirelli