Santer Dikabarkan Pindah ke Suzuki Setelah Kontrak dengan Yamaha Habis, Ini Tanggapan Tim Petronas

Nur Pramudito - Jumat, 4 Desember 2020 | 15:34 WIB

Santer dikabarkan pindah ke Suzuki setelah kontrak dengan Yamaha berakhir di MotoGP 2021, Ini tanggapan manajer Tim Petronas (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Kontrak Tim Petronas untuk jadi tim satelit Yamaha akan berakhir pada di MotoGP 2021.

Saat ini, belum ada pembicaraan mengenai pembaruan kerja sama antara Petronas dan Yamaha.

Hal tersebut menimbulkan kabar bahwa Petronas bisa saja bergabung dengan Suzuki di masa depan.

Saat ini, Suzuki belum memiliki tim satelit, apalagi parbikan asal Hamamatsu tersebut berhasil menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Marc Marquez Resmi Menjalani Operasi Ketiga Lengan Kanannya

Menanggapi situasi ini, Manajer Tim Petronas Yamaha SRT, Wilco Zeelenberg, menjelaskan bahwa akan sulit melihat Petronas menjalin kerja sama dengan pabrikan lain.

Gareth Harford
Tanggapan Wilco Zeelenberg soal tim Petronas dikabarkan akan gabung Suzuki setelah kontrak dengan Yamaha berakhir

Sebab, selama dua musim bekerja sama dengan Yamaha, Petronas mampu meraih hasil yang bagus.

Di Kejuaraan Dunia MotoGP 2020 misalnya, dua pembalap Petronas, yaitu Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo, masing-masing berhasil meraih tiga kemenangan.

Selain itu, Franco Morbidelli juga tampil sebagai runner-up MotoGP 2020.

Baca Juga: Lebih Sering Dikenal Sebagai Adik Valentino Rossi, Luca Marini Sampai Curhat Begini

Menurut Zeelenberg, Yamaha dan Petronas akan melanjutkan kerja sama mereka.

Meskipun, Zeelenberg tidak memungkiri bahwa peluang untuk bergabung dengan pabrikan lain tetap masih terbuka.

"Kami meraih 6 kemenangan di MotoGP tahun ini dan saya tidak berpikir kami akan pindah ke pabrikan lain," kata Zeelenberg, dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Tapi, ini MotoGP dan kami harus realistis jika ada alternatif. Jika ada, kami sebagai tim satelit pasti harus menyelidikinya. Anda harus tahu apa yang terjadi di paddock. Tapi, kami belum bisa membuat keputusan ini," sambungnya.

Baca Juga: Demi Debut Mulus di MotoGP 2021, Enea Bastianini Sampai Minta Wejangan Murid Valentino Rossi

Tidak hanya kerja sama dengan Yamaha yang akan berkahir pada 2021, namun juga keikutsertaan Petronas di ajang MotoGP.

Petronas berniat memperpanjang kerja sama mereka dengan Dorna Sports selaku promotor MotoGP, hingga 2026.

Menurut Zeelenberg, kesepakatan akan terwujud karena perkembangannya bagus sejauh ini.

"Saya 99 persen yakin akan tampil di MotoGP 2022. Petronas ingin terus maju dan menandatangani kontrak baru berdurasi lima tahun dengan Dorna hingga akhir 2026," pungkas Zeelenberg.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)