Jadi Biang Kerok Tabrakan di F1 Sakhir 2020, Ini Hukuman yang Diterima Charles Leclerc

Nur Pramudito - Senin, 7 Desember 2020 | 17:01 WIB

Crash di lap pertama F1 Sakhir 2020, Charles Leclerc diganjar penalti di seri selanjutnya (Nur Pramudito - )

Leclerc diganjar hukuman penalti mundur tiga posisi pada seri terakhir di F1 Abu Dhabi 2020.

twitter/@LeclercNews
Max Versatppen dan Chales Leclerc setelah terlibat insiden di awal balapan F1 Sakhir 2020

 "Saya melihat Perez, tapi saya kira dia akan melaju di sebelah luar Bottas dan berada di sana," kata Leclerc dikutip OtoRace.id dari laman Formula 1.

"Namun, sepertinya dia memutuskan untuk kembali ke dalam dan saya ada di sana, sudah terlambat bagi saya untuk memelankan mobil," imbuhnya.

"Saya tidak mengira itu kesalahan Perez, saya tidak menyalahkannya. Kalau ada yang disalahkan adalah saya," pungkas Leclerc.