Paling Berpengalaman di Honda, Takaaki Nakagami Siap Ajak Pol Espargaro Tukar Pendapat

Didit Abdillah - Jumat, 11 Desember 2020 | 11:00 WIB

Takaaki Nakagami siap berbagi pendapat dengan Pol Espargaro (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Menjelang tes musim dingin MotoGP yang masih dijadwalkan di sirkuit Sepang, Malaysia menjadi momen pertama para pembalap mengenal motor 2021. 

Meski dari secara mesin dan aerodinamika tidak akan ada perubahan, sektor lain seperti sasis, knalpot, swing arm dll jelas akan ada perubahan. 

Termasuk yang diterapkan pada Honda RC213V besutan pembalap di kubu Repsol Honda Team dan LCR Honda. 

Pada tes pramusim nanti, besar kemungkinan Marc Marquez masih absen karena menjalani proses penyembuhan pascaoperasi ketiga tulang lengan kanannya. 

Baca Juga: Waduh, Tes Musim Dingin MotoGP di Sirkuit Sepang Terancam Batal! Ini Alasannya

Tak pelak Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) akan menjadi yang paling berpengalaman dengan Honda RC213V. 

Sebab dibandingkan dua sejawatnya, Alex Marquez (LCR Honda Castrol) masih di tahun kedua. 

Sedangkan Pol Espargaro yang baru bergabung di Repsol Honda Team akan butuh banyak adaptasi. 

"Meskipun saya yang paling berpengalaman dengan Honda, Pol Espargaro juga baik karena dia banyak pengalaman dengan mengembangkan KTM," kata Takaaki Nakagami dalam konfrensi pers Honda Motorsport Day (10/12). 

Baca Juga: Republik Ceko Memutuskan Mundur dari Kalender MotoGP 2021, Kesempatan Untuk Indonesia?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)