Max Verstappen Cetak Rekor Baru Usai Menang di F1 Abu Dhabi 2020, Michael Schumacher dan Lewis Hamilton Kalah Jauh

Nur Pramudito - Sabtu, 19 Desember 2020 | 07:25 WIB

Max Verstappen cetak rekor baru usai menang F1 Abi Dhabi 2020, Bahkan kalahkan Michael Schumacher dan Lewis Hamilton (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Red Bull, Max Verstapen mencatatkan rekor baru usai menang di balapan Formula 1 Abu Dhabi 2020 di sirkuit Yas Marina, Minggu (13/12/2020).

Dengan kemenangan tersebut, Max Verstappen cetak rekor baru sebagai pembalap termuda yang mampu meraih 10 kemenangan di ajang balap Formula 1.

Max Verstappen mendominasi jalannya balapan F1 Abu Dhabi 2020, ia memimpin balapan dari start hingga bendera finis berkibar.

Kemenangan ke-10 dalam ajang F1 itu diraih Max Verstappen saat menginjak usia 23 tahun 80 hari.

Baca Juga: Yuki Tsunoda Masuk, Line-up Pembalap F1 2021 Tersisa Dua Slot

Pembalap asal Belanda ini pun berhasil menggeser rekor sebelumnya yang dipegang Sebastian Vettel saat mengukir kemenangan ke-10 di F1 Abu Dhabi 2010.

Saat itu, Sebastian Vettel yang masih berseragam Red Bull Racing memenangi F1 Abu Dhabi 2010 ketika berusia 23 tahun 140 hari.

Meraih 10 kemenangan dalam ajang F1 apalagi di usia yang masih muda tentu bukan sebuah pencapaian yang sembarangan.

Hanya pembalap yang benar-benar bertalentalah yang mampu melakukannya.

Baca Juga: Yuki Tsunoda Resmi Gabung Scuderia AlphaTauri Honda. Pembalap Termuda!

Hal itu pun terbukti dari 5 besar pembalap termuda peraih 10 kemenangan pertama di F1.

Berurutan setelah Max Verstappen dan Sebastian Vettel, daftar itu berlanjut dengan Lewis Hamilton, Fernando Alonso, dan Michael Schumacher.

Menariknya lagi, empat dari lima pembalap peraih 10 kemenangan termuda ini telah berhasil menjadi juara dunia F1.

Michael Schumacher dan Lewis Hamilton bahkan saat ini tercatat sudah tujuh kali menjadi juara dunia F1.

Baca Juga: Resmi Perpanjang Kontrak, Sirkuit Interlagos Bakal Gelar Balapan Formula 1 Hingga 2025

Sementara itu, Sebastian Vettel sudah empat kali menjadi juara dunia disusul Fernando Alonso dengan dua gelar juara dunia.

Bukan tidak mungkin, Max Verstappen juga berpeluang menjadi juara dunia F1 di masa yang akan datang.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by FORMULA 1® (@f1)