Kehilangan Tempat di F1 2021, Red Bull Racing Siap 'Pinjamkan' Alexander Albon ke Tim Lain?

Didit Abdillah - Selasa, 29 Desember 2020 | 20:46 WIB

Alexander Albon hanya menjadi ireserve driver Red Bull Racing di F1 2021 (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Dalam bursa tranfer pembalap F1 2021, Alexander Albon harus kehilangan tempatnya di Red Bull Racing

Ia digantikan posisinya oleh Sergio Perez untuk bertandem dengan Max Verstappen. 

Alexander Albon hanya menjadi reserve driver atau pembalap cadangan di Red Bull Racing musim depan. 

Agar tetap menjaga insting kompetisinya, manajemen Red Bull Racing pun siap 'meminjamkan' Alexander Albon ke tim lain. 

Baca Juga: Danilo Petrucci: Andrea Dovizioso Pembalap yang Baik, Tapi Bukan Teman yang Baik

Jika saja ada slot kosong di penghujung tes pramusim F1 2021. 

"Misalnya ada tim yang butuh pembalap berpengalaman, maka kami siap menawarkan bakat Alexander Albon ke tim tersebut," ujar Helmut Marko, Penasehat Red Bull Motorsport. 

"Itu bisa menambah pengalamannya di musi ini dan menambah jumlah kilometer jarak balapnya, sehingga tak hanya berperan sebagai cadangan dan test driver saja," lanjutnya.

"Apalagi kita punya empat mobil (Red Bull Racing dan Scuderia AlphaTauri) jika ada pembalap yang absen, maka Albon akan menggantikan," imbuhnya dilansir dari Planet F1.