Bos Ducati Sebut Honda Tak Berkutik Tanpa Kehadiran Marc Marquez

Didit Abdillah - Selasa, 5 Januari 2021 | 18:57 WIB

Tangan masih dibalut pelindung, Marc Marquez nekat pakai baju balapnya di awal 2021, tanda siap kembali balapan? (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Tanpa kehadiran Marc Marquez di MotoGP 2020 karena cedera panjang memang berdampak pada segi persaingan. 

Sebab dipastikan akan ada juara dunia baru di kancah MotoGP dan hal tersebut dibuktikan dengan Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) yang menjadi jawara MotoGP 2020. 

Bahkan tak hanya dari segi persaingan saja, juga membuktikan kalau Repsol Honda Team dan Honda Racing Corporation (HRC) sangat mengandalkan Marc Marquez. 

Hal ini dipahami benar oleh Direktur Olahraga Ducati Corse, Paolo Ciabatti yang juga menilai masalah tersebut. 

Baca Juga: Salip Valentino Rossi, Maverick Vinales Lebih Dulu Gandeng Yamaha Untuk Bikin Tim Balap

"Kita bisa lihat kalau sepanjang MotoGP 2020, Honda sama sekali tidak meraih kemenangan dan hanya podium dua dari Alex Marquez," kata Paolo Ciabatti. 

"Bahkan Takaaki Nakagami saja yang menjadi andalan saat Marc Marquez tidak ada, ia menggunakan motor versi 2019," imbuhnya dilansir dari Speedweek. 

"Bisa dibuktikan kalau Marc Marquez memang jadi penentu bagi Honda, tanpa kehadirannya, dia (Honda) bukan pabrikan yang kuat," Paolo Ciabatti menambahkan. 

Juga sejak 2018, hanya Marc Marquez pembalap Honda yang bisa menyumbangkan kemenangan.