OtoRace.id - Davide Brivio memutuskan tinggalkan Tim Suzuki Ecstar setelah jadi juara dunia, legenda MotoGP, Kevin Schwantz berikan komentar.
Seperti diketahui, Davide Brivio sendiri diketahui berhasil membawa Suzuki berjaya pada musim lalu.
Pada MotoGP 2020, Suzuki berhasil menghentikan puasa gelar juara di kelas grand prix lewat aksi Joan Mir.
Brivio pun diakui banyak pihak memegang andil besar atas kesuksesan tersebut.
Baca Juga: Kalahkan Spanyol, Ini Negara Paling Banyak Meraih Kemenangan di Kelas MotoGP
Sebab, ia telah bekerja keras agar Suzuki bisa diperkuat pembalap muda yang kompetitif serta memiliki motor balap yang bekerja impresif.
Tetapi, usai pencapaian luar biasa tersebut, Davide Brivio memilih mengundurkan diri dari jabatannya sebagai manajer Tim Suzuki Ecstar.
Kabarnya, Brivio bakal beralih ke ajang Formula One (F1).
Kerja sama Davide Brivio dengan Suzuki yang telah terjadi selama delapan tahun terakhir berakhir, Schwantz sangat menyayangkannya.