Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Tim-tim MotoGP Bakal Perkenalkan Skuatnya Untuk Musim 2021 Secara Virtual
"Kami semua ingin menang, jadi tidak ada yang namanya team order di Honda. Kami sangat kompetitif," lanjutnya dalam rilis Dakar.
Trio Honda CRF 450 Rally ini membuat peta persaingan di klasemen sementara kini kian dinamis dengan selisih makin tipis.
Kevin Benavides kini memimpin klasemen sementara, selisih akumulasi waktunya dengan Ricky Brabec di peringkat kedua hanya 51 detik.
Peringkat ketiga kini diperebutkan Sam Sunderland (Red Bull KTM Factory Team) dan Joan Barreda Bort.
Baca Juga: Reli Dakar 2021: Baru Menang Sekali, Stephane Peterhansel Yakinkan Diri Jadi Juara
Keduanya hanya terpaut 5 menit dan jika bercermin dari hasil etape 10, keduanya berjarak 12 menit.
Bukan tidak mungkin ada perubahan posisi kembali di etape ke-11 hari ini dari kota Al-Ula menuju Yanbu.
Berikut hasil etape ke-10 Reli Dakar 2021 kategori Motor