Hal ini karena ada pelarangan riset mesin dan aerodinamika motor pada tahun 2021, sehingga dari segi bentuk tidak akan jauh berbeda.
Namun yang jadi pertanyaan adalah desain livery pada Yamaha YZR-M1 2021 ini yang membuat kita penasaran.
Karena sudah menjadi budaya internal bagi Yamaha yang akan mengubah livery setelah dua tahun.
Nah berhubung livery kerjasama dengan Monster Energy ini sudah berlangsung sejak 2019-2020 tanpa perubahan, diharapkan ada desain baru di tim pabrikan asal Iwata, Jepang itu.
Baca Juga: Bos Tim Ferrari Ungkap Kesamaan Antara Charles Leclerc dengan Legenda F1 Michael Schumacher
Seperti apa yah? Nanti kita simak tanggal (15/2) yang bisa disaksikan secara streaming di yamahamotogp.com.