"Saya pikir kesalahan Marquez adalah kembali balapan terlalu cepat setelah operasi," kata Valentino Rossi, seperti dilansir OtoRace.id dari Motosangp.
"Saya menyesal karena dia tidak bisa membalap, ketika dia pulih nanti dia masih akan sekuat seperti sebelumnya namun belum tahu kapan dia bisa kembali," ujar Rossi.
Kasus Marc Marquez tersebut lantas mengingatkan Valentino Rossi momen buruk yang menimpa mantan rekan setimnya di Yamaha, Jorge Lorenzo.
Pada MotoGP 2013, Jorge Lorenzo menjadi rekan setim Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha.
Jorge Lorenzo kala itu melakukan hal nekat saat menjalani sesi latihan bebas di Sirkuit Assen, Belanda yang berlangsung pada hari Kamis.
Akibat kecelakaan itu, Jorge Lorenzo langsung diterbangkan ke Spanyol guna mengobati cedera patah tulang selangka.
Hebatnya, Jorge Lorenzo bisa tampil saat sesi balapan pada hari Minggunya.
Usaha tersebut tak sia-sia, Jorge Lorenzo tampil heroik dengan finis di urutan kelima.
Baca Juga: Bela Tim Satelit di MotoGP 2021, Valentino Rossi Masih Terobsesi Raih Gelar Juara Dunia ke-10?