Sementara Rossi, ia akhirnya harus turun ke Petronas Yamaha SRT, menggantikan Quartararo.
Pembalap berjulukan The Doctor tersebut harus mengakhiri romansanya dengan pabrikan Yamaha yang sudah berlangsung selama 15 tahun.
Meski begitu, Yamaha tentu saja siap membuka lembaran baru dengan Vinales dan Quartararo.
Fabio Quartararo bahkan sudah menunjukkan antusiasme yang besar dalam mengarungi MotoGP 2021.
Baca Juga: Marc Marquez Sempat Tolak Terima Gaji dari Honda, Pengamat MotoGP: Itu Cuma Pencitraan!
"Bagiku rasanya luar biasa, masih terasa seperti mimpi menggantikan Valentino Rossi," jelas Quartararo dikutip OtoRace.id dari Speedweek.
Quartararo pun mengingat kembali momen menonton Valentino Rossi balapan saat berusia 6 tahun.
Menjadi pembalap tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo merasa spesial
"Sekarang saya pembalap pabrikan Yamaha, dan hal tersebut sangat spesial," imbuhnya.
Baca Juga: Rekrut Danilo Petrucci, Bos KTM Tak Akan Tiru Ducati Desmosedici GP