Jelang MotoGP 2021, Fabio Quartararo Punya Satu Permintaan Kepada Yamaha, Apa itu?

Nur Pramudito - Senin, 22 Februari 2021 | 16:15 WIB

Jelang bergulirnya musim kompetisi MotoGP 2021, Fabio Quartararo punya satu permintaan kepada pabrika Yamaha, Apa Itu? (Nur Pramudito - )

"Saya pikir, semua pembalap Yamaha punya masalah sama, grip belakang dan kecepatan," ujarnya dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Namun, saya merasa tim masih harus bekerja keras pada aspek aerodinamika dan bobot motor," ia menambahkan.

Pembalap berjulukan El Diablo ini meyakini, dengan mengurangi bobot YZR-M1 motor tersebut bisa melaju lebih cepat.

MotoGP.com
Jelang bergulirnya musim kompetisi MotoGP 2021, Fabio Quartararo punya satu permintaan kepada pabrika Yamaha, Apa Itu?

Musim lalu, Fabio Quartararo kerap kehilangan grip di beberapa trek.

Baca Juga: Baru Mengaku! Ternyata Fabio Quartararo Sempat Terpapar Covid-19 Akhir Tahun Lalu

Untuk mencegah terjadinya kesalahan yang sama, pembalap berkebangsaan Prancis itu ingin berat YZR-M1 dikurangi.

"Saya rasa, mesinnya cukup cepat. Namun, ada banyak hal yang membuatnya melambat," ujar pembalap 21 tahun itu.

"Yamaha bekerja sangat keras. Tapi, akan membantu bila bobot motor ini dikurangi hingga bisa melaju lebih cepat," jelas Quartararo.

Dan, demi memaksimalkan penampilannya di lintasan, Fabio Quartararo bertekad untuk mengurangi berat badan.

Baca Juga: Bocor! Fabio Quartararo Sebut Yamaha Bakal Bawa Motor Baru di Tes Pramusim MotoGP 2021 di Qatar