Resmi Perkenalkan Charles Leclerc dan Carlos Sainz, Ini Misi Tim Ferrari di Formula 1 2021

Nur Pramudito - Sabtu, 27 Februari 2021 | 18:15 WIB

Resmi perkenalkan susunan pembalapnya, Charles Leclerc dan Carlos Sainz, Ini misi tim Ferrari di Formula 1 2021 (Nur Pramudito - )

Musim 2021 pun akan digunakan guna menyempurnakan mobil Ferrari secara menyeluruh.

Artinya, Ferrari ingin kompetitif sejak race perdana di Bahrain, bulan depan.

Ferrari optimistis bisa mewujudkan ambisinya tampil lebih kompetitif pada F1 2021.

Formula1.com
Mattia Binotto selaku Bos Tim Ferrari mengungkapkan apa yang menjadi target tim pada F1 2021

"Ketika kami bicara soal upaya mencapai tujuan pada 2021, kami punya duet pembalap baru: Charles Leclerc dan Carlos Sainz, duo termuda di Ferrari sejak 1968," jelas Binotto.

Baca Juga: Tim Red Bull Luncurkan Mobil Barunya Untuk F1 2021, Yakin Bisa Saingi Tim Mercedes?

Dengan kombinasi Charles Leclerc dan Carlos Sainz, Ferrari ingin berfokus membangun masa depan.

"Kami ingin membangun masa depan tim dengan mereka. Seperti kami, mereka pun sadar bahwa mereka adalah bagian dari sejarah panjang dan luar biasa Ferrari," jelasnya.

Untuk dapat bersaing dalam F1, Binotto menjelaskan pembalap dan mobil adalah dua instrumen penting yang tidak terpisahkan.

Pada acara peluncuran kemarin, Ferrari hanya memperkenalkan pembalapnya.

Baca Juga: Jadwal MotoGP dan F1 Australia Bisa Saja Ditukar, Pihak Penyelenggara Jelaskan Alasannya