Joan Mir dan Lewis Hamilton Masuk Nominasi Penghargaan Bergengsi Laureus Award 2021

Didit Abdillah - Selasa, 2 Maret 2021 | 16:25 WIB

Joan Mir masuk nominasi Laureus Award 2021 (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Ajang penghargaan bergengsi bagi atlet di berbagai kompetisi, Laureus Award 2021 kembali digelar. 

Dari kancah balap ada dua nama yang masuk dalam kategori yang berbeda, Joan Mir (MotoGP) pada kategori Breakthrough Of The Year

Hal ini berdasarkan pencapaian Joan Mir yang menjadi juara dunia MotoGP 2020. 

Apalagi konsistensinya membuatnya bisa juara, meski hanya meraih satu kemenangan semusim. 

Baca Juga: Petronas SRT Bertahan dengan Yamaha, Tim Milik Valentino Rossi Gandeng Pabrikan Lain di MotoGP 2022?

"Saya sangat berharap bisa menang pada penghargaan Laureus Award ini karena ini sebagai simbol pembalap yang sukses," kata Joan Mir. 

"Pembalap MotoGP seperti Valentino Rossi dan Marc Marquez pernah mendapatkan penghargaan ini, sehingga saya antusias," lanjutnya dilansir dari Tuttomotoriweb. 

Pada kategori Breakthrough Of The Year, Joan Mir bersaing dengan Ansu Fati (Sepak Bola, Barcelona FC), Patrick Mahomes (American Footbal), Tadec Pogacar (Sepeda), Iga Swiatek (Tenis), dan Dominic Thiem (Tenis). 

Lalu dari kategori lain, Sportsman of The Year, Lewis Hamilton kembali masuk mewakilkan kancah F1.

Baca Juga: Detail Foto Valentino Rossi Dengan Seragam dan Livery Petronas Yamaha SRT

Baca Juga: Terbongkar! Hal Ini yang Membuat Valentino Rossi Mampu Terus Balapan MotoGP Meski Tak Lagi Muda

Hal ini dinilai dari pencapaiannya yang meraih gelar juara dunia ke-7 dan menyamai jumlah gelar Michael Schumacher. 

Namun dari jumlah kemenangan, Lewis Hamilton sudah melangkahi Michael Schumacher. 

twitter.com/mercedesamgf1
Lewis Hamilton juga masuk kategori Laureus Award 2021

Alhasil Lewis Hamilton resmi ditahbiskan sebagai pembalap tersukses dalam sejarah F1. 

"Setiap dapat kabar dari Laureus Award sebagai nominasi, saya akan selalu bangga karena penghargaan prestisius," kata Lewis Hamilton. 

Baca Juga: Bos Tim Repsol Honda Beberkan Keistimewaan Marc Marquez Ketimbang Pembalap MotoGP Lainnya