Joan Mir Yakin Valentino Rossi Bisa Gas Pol Lagi di MotoGP 2021, Ini Alasannya

Nur Pramudito - Rabu, 3 Maret 2021 | 11:30 WIB

Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir yakin Valentino bisa gas pol lagi di gelaran MotoGP 2021, ini alasannya (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir yakin Valentino Rossi bisa gas pol lagi pada MotoGP 2021.

Valentino Rossi mengusung misi kebangkitan pada MotoGP 2021 bersama tim barunya, Petronas Yamaha SRT.

Valentino Rossi akan bekerja keras agar bisa menunjukkan performa terbaik setelah lama tenggelam dalam tren negatif.

Suasana baru akan dirasakan Valentino Rossi musim ini mengingat dia akan bertandem dengan muridnya sendiri, Franco Morbidelli.

Baca Juga: Petronas SRT Bertahan dengan Yamaha, Tim Milik Valentino Rossi Gandeng Pabrikan Lain di MotoGP 2022?

Franco Morbidelli diharapkan mampu membantu Valentino Rossi tampil kompetitif menyusul prestasinya musim lalu.

Seperti diketahui, Franco Morbidelli berhasil menjadi runner-up MotoGP 2020.

Adapun, Valentino Rossi mengalami kesulitan pada musim terakhirnya bersama tim pabrikan Yamaha.

Sepanjang MotoGP 2020, Valentino Rossi hanya mampu meraih satu podium saja.

Baca Juga: Detail Foto Valentino Rossi Dengan Seragam dan Livery Petronas Yamaha SRT