Tampil Kurang Maksimal, Ini Harapan Thomas Luthi di Hari Terakhir Tes Moto2 Qatar 2021

Nur Pramudito - Minggu, 21 Maret 2021 | 12:25 WIB

Tampil kurang maksimal di dua hari pertama, ini harapan pembalap Pertamina Mandalika SAG Team, Thomas Luthi di hari terakhir tes Moto2 Qatar 2021 (Nur Pramudito - )

Baca Juga: Pol Espargaro Sebut HRC Adalah Barcelona FC dan Marc Marquez Adalah Lionel Messi, Maksudnya?

Luthi dan kru Pertamina Mandalika SAG Team memiliki lebih banyak rencana untuk tes terakhir hari ini. 

Pembalap berusia 34 tahun tersebut berharap hasilnya lebih baik di hari terakhir tes Moto2 Qatar 2021.

"Pada hari kedua kondisinya tidak mudah. Ada banyak angin, tetapi tentu saja itu dirasakan semua pembalap," jelas Luthi.

"Saya harap di hari terakhir kami mampu membuat langkah yang lebih baik, terutama dalam hal waktu lap sehingga kami bisa percaya diri menghadapi Grand Prix akhir pekan depan," tegasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)