Indonesia Cup Prix 2021, Sandy Agung Makin Serius di Kelas Ex-Rider 2-Tak 125 cc

Didit Abdillah - Minggu, 21 Maret 2021 | 19:05 WIB

Sandy Agung membesut Yamaha 125Z di Indonesia Cup Prix 2021. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Indonesia Cup Prix alias ICP 2021 seri pertama di sirkuit Gery Mang Subang, Jabar (20-21/3) juga membuka kelas untuk Ex-Rider atau mantan pembalap

Pada kelas yang mengadukan balap motor 125 cc ini, Sandy Agung (SND Racing) memang terbilang paling serius.

Selama 10 lap kelas Ex-Rider, Sandy Agung yang memulai balapan dari grid kedua langsung ambil alih jalannya lomba.

Ia terus berada di posisi terdepan dan terus meninggalkan lawan-lawannya dengan jarak yang signifikan.

Baca Juga: Wahyu Aji Trilaksana Sesali Dua Masalah di Indonesia Cup Prix 2021.

"Kelas Ex-Rider ini kan memang makin serius yah sepertinya, padahal tadinya cuma hobi," kata Sandy kepada OtoRace.id.

"Jadi butuh persiapan yang juga lumayan serius, tapi jangan lupakan kalau ini hanya sebagai fun race nostalgia saja," lanjut pria asal Cimahi, Jabar itu.

DAB/OtoRace.id
H. Sandy Agung, pemilik tim dan merek SND Racing.

Memakai Yamaha 125Z, pria yang biasa disapa Haji Sandy itu memang rutin mengikuti kelas Ex-Rider.

Terlebih kelas ini direncanakan akan digelar di semua seri ICP 2021.