Sejak 2014, hanya Marc Marquez yang bisa memberikan kemenangan untuk Honda di MotoGP Qatar.
Bahkan pembalap Honda pun kesulitan untuk bisa podium, hanya tahun lalu kala Marc Marquez runner-up di MotoGP Qatar dan Cal Crutchlow podium ketiga.
Tahun ini tiga pembalap Honda lainnya masih dalam ritme penyesuaian.
Pol Espargaro memang cepat beradaptasi, namun masih diragukan untuknya meraih podium.
Baca Juga: Tes Moto2 Qatar 2021 Selesai, Thomas Luthi Sudah Hadapi Balapan Pertama Musim Ini?
Sama dengan pembalap di kubu LCR Honda, Takaaki Nakagami dan Alex Marquez yang masih beradaptasi.
Takaaki Nakagami baru saja menjajal Honda RC213V terbaru, sedangkan Alex Marquez baru di tahun kedua.
Tak pelak para skuat Honda akan kelimpungan melawan Ducati dan Yamaha yang memang selalu kompetitif pada MotoGP Qatar setiap tahunnya.