Marco Bezzecchi Siap Jadi Andalan SKY Racing Team VR46 Untuk Juara Dunia Moto2 2021

Didit Abdillah - Selasa, 23 Maret 2021 | 17:25 WIB

Marco Bezzecchi jadi andalan SKY Racing Team VR46 untuk juara dunia Moto2 2021. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Tim milik Valentino Rossi, SKY Racing Team VR46 memang jadi tim papan atas di kancah Moto2. 

Apalagi kejuaraan ini menjadi fokus tim berkelir biru-hitam tersebut, sembari belajar di kancah MotoGP bekerjasama dengan Avintia Racing dengan Luca Marini sebagai pembalap. 

Tak pelak juara dunia Moto2 2021 menjadi tujuan utama SKY Racing Team VR46 yang tahun ini menduetkan Celestino Vietti dan Marco Bezzecchi

Terlebih Marco Bezzecchi sempat masuk dalam kandidat juara dunia Moto2 2020 pada penghujung musim. 

Baca Juga: Jangan Ketiduran Loh Bro, Ini Dia Jadwal MotoGP Qatar 2021 Lengkap

Namun ia harus puas fisih di peringkat 4 klasemen akhir dan mengejar persaingan gelar juara dunia lagi tahun ini. 

"Berdasarkan hasil tes pramusim kali ini, saya sangat puas dengan pencapaian karena saya punya ritme balap yang sangat cepat," ujar Marco Bezzecchi. 

"Jika konsisten seperti ini, maka saya siap untuk mengejar gelar juara dunia," imbuhnya dilansir dari Speedweek. 

Pada hari terakhir tes pramusim Moto2, Marco Bezzecchi hanya tertinggal 0,013 detik dari Sam Lowes (Elf Marc VDS Racing).

Baca Juga: Jelang MotoGP Qatar 2021, Ini 7 Pembalap yang Paling Sering Menang di Sirkuit Losail, Valentino Rossi Nomor Berapa?