Hasil Balap Moto3 Qatar 2021: Red Bull KTM Ajo Dominasi, Indonesian Racing Gresini Moto3 Nyaris Podium, Andi Gilang Posisi Segini

Didit Abdillah - Minggu, 28 Maret 2021 | 21:58 WIB

Jaume Masia berhasil pertahankan posisi pertama sampai lap terakhir, setelah dapat banyak perlawanan. (Didit Abdillah - )

Baca Juga: Debut Honda Racing Indonesia, Avila Bahar Perkasa di Kejurnas ITCR 1500

Niccolo Antonelli muncul dari barisan tengah dan menempati posisi terdepan pada lap terakhir.

Persaingan makin ketat dan nasib sial menimpa Ayumu Sasaki yang terjatuh kala sudah di posisi keempat.

Ia terjatuh sendirian dan tidak mengakibatkan kecelakaan beruntun, sampai pada akhirnya kemenangan diraih oleh Jaume Masia.

Podium kedua diraih oleh rekan setimnya, Pedro Acosta dan membuat Red Bull KTM Ajo mendominasi podium Moto3 Qatar.

Baca Juga: Fakta Ducati Pecahkan Dua Rekor Marc Marquez di MotoGP Qatar 2021

Darryn Binder meraih podium ketiga dan mempersembahkan podium pertama dalam kepindahannya ke Petronas Sprinta Racing.

Pembalap Indonesia, Andi Gilang terhempas dari 20 besar, ia sempat menempati posisi ke-19.

Namun pembalap Honda Team Asia itu harus puas menyelesaikan lomba di posisi ke-21.

Pembalap Indonesian Racing Gresini Moto3 yan tersisa, Gabriel Rodigo pun gagal menuntaskan podium kala rekan setimnya terjatuh di awal lomba.

Hasil Balap Moto3 Qatar 2021:

MotoGP.com
Hasil Balap Moto3 Qatar 2021