Jelang MotoGP Portugal 2021, Jack Miller Sukses Jalani Operasi Arm Pump

Eka Budhiansyah - Rabu, 7 April 2021 | 11:00 WIB

Jack Miller usai jalani operasi arm pump dan siap menjalani MotoGP Portugal 2021 (Eka Budhiansyah - )

Baca Juga: Dituding Sengaja Senggol Joan Mir di MotoGP Doha 2021, Jack Miller Berikan Pembelaan

Tentunya, Jack Miller tidak ingin arm pump menjadi penghambat  dirinya untuk meraih kemenangan pertama dengan statusnya sebagai pembalap tim pabrikan Ducati.

Itu adalah operasi singkat, dan itu berjalan dengan sangat baik. Saya tidak sabar untuk memulai rehabilitasi," jelas Jack Miller dikutip OtoRace.id dari halaman resmi Ducati Corse.

Setidaknya masih ada sekitar 9 hari untuk pembalap asal Australia ini untuk menjalani pemulihan dan latihan fisik.

"Jika pemulihan saya berjalan normal, saya akan dapat kembali ke jalur semula di Portugal, meskipun tidak sepenuhnya dalam kondisi kebugaran 100% saya," bilang JackAss, panggilan tenar Jack Miller.

"Saya ingin berterima kasih kepada Dr Mir dan semua timnya di Rumah Sakit Dexeus atas kesediaan mereka dan semua perawatan yang telah mereka berikan kepada saya," pungkas Miller yang melakukan operasi arm pump di Barcelona, Spanyol.

Baca Juga: Memble di Dua Seri Pertama MotoGP 2021, Honda Kangen Marc Marquez?