Marc Marquez Heran Bisa Start dari Baris Kedua di MotoGP Portugal 2021

Nur Pramudito - Minggu, 18 April 2021 | 10:30 WIB

Pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez Mengaku Tak Menyangka Bisa Start dari Baris Kedua di MotoGP Portugal 2021 (Nur Pramudito - )

Baca Juga: Pole Position Dibatalkan di Kualifikasi MotoGP Portugal 2021, Begini Perasaan Francesco Bagnaia

Hasil tersebut cukup mengejutkan karena ia sejatinya sudah pasrah dalam sesi kualifkasi ini.

"Kami berusaha keras. Rencana saya di FP3 adalah mencoba mencapai Q2. Itu adalah tujuan saya," ungkap Marquez, dikutip OtoRace.id dari dari laman resmi Tim Repsol Honda.

"Saya benar-benar tidak mengira untuk maju ke Q2 setelah Q1, tetapi beberapa perubahan motor untuk menyesuaikan gaya saya sangat membantu," tambahnya.

Bakal menjalani 25 lap balapan, Marquez sadar akan menderita terutama pada lengannya.

Baca Juga: Hasil FP4 MotoGP Portugal 2021: Fabio Quartararo Kembali Tercepat, Marc Marquez dan Valentino Rossi Melempem

"Saya belum bisa katakan apa yang bakal terjadi dalam 25 lap balapan, itu akan sangat lama. Saya tahu saya akan menderita," jelasnya.

"Dokter memberi tahu kalau kekuatan lengan saya bakal berkurang, jadi targetnya adalah mencapai garis finis," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)