OtoRace.id - Balapan F1 Emilia Romagna 2021 berlangsung dengan kondisi basah usai hujan mengguyur Sirkuit Imola, Minggu (18/4).
Pembalap Red Bull, Max Verstappen melesat ke posisi pertama saat memasuki tikungan pertama pada lap pertama F1 Emilia Romagna 2021.
Max Verstappen sedikit menyeggol pembalap Mercedes, Lewis Hamilton saat memasuki tikungan pertama.
Namun, Safety Car langsung masuk lintasan setelah Nicholas Latifi menabrak pagar pembatas usai bersenggolan dengan Nikita Mazepin.
Safety car keluar pada lap 7, Max Verstappen memimpin diikuti Lewis Hamilton, Charles Leclerc, Sergio Perez, dan Daniel Ricciardo.
Sementara, Sergio Perez (Red Bull) mendapat hukuman penalti 10 detik karena menyalip saat safety car.
Balapan memasuki lap 22, sirkuit Imola mulai mengering.
Hal tersebut membuat Sebastian Vettel (Aston Martin) masuk pit stop untuk mengganti ban kering.