Bagnaia juga menaruh kewaspadaan lebih kepada Marquez dalam balapan berikutnya.
Sebab, Marquez sendiri punya tren yang positif saat menjalani balapan di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Dengan modal tersebut, pembalap yang akrab disapa Pecco menilai bukan hal yang mustahil bagi Marquez untuk menang dalam balapan tersebut.
Terlebih, Marquez kini tengah mengincar kemenangan perdananya setelah bisa kembali balapan.
Baca Juga: Wow! MotoGP Spanyol 2021, Honda Akan Terjunkan Lima Pembalap Sekaligus
"Saya memang memperkirakan Marquez bisa masuk 10 besar saat kembali balapan," kata Bagnaia dikutip OtoRace.id dari Speedweek.
"Marquez bisa finis ke-7 dan tampil 25 lap berturut-turut itu sulit. Tapi, itu jelas menunjukkan apa yang saya perkirakan," ungkapnya.
"Bagi saya, Marquez akan menjadi yang teratas di Jerez, itu sudah pasti," tukas Bagnaia.
Bagnaia dan Marquez akan kembali mengaspal di MotoGP Spanyol 2021 pada 2 Mei mendatang.