Didesak Untuk Segera Pensiun dari Ajang MotoGP, Valentino Rossi Beri Respons Berkelas

Nur Pramudito - Sabtu, 24 April 2021 | 16:00 WIB

Hasil balapan musim 2021 terus menurun, Valentino Rossi akhirnya buka suara setelah terus didesak pensiun untuk segera pensiun dari ajang MotoGP (Nur Pramudito - )

Dan kini di awal MotoGP 2021, performanya juga sudah mulai disorot.

Berseragam baru Petronas Yamaha, Rossi belum cukup tampil impresif dan baru meraih 4 poin dalam klasemen MotoGP 2021.

Tak ayal banyak yang memojokkan Rossi untuk segera pensiun dan lebih fokus mengurus akademi balap serta tim VR46 miliknya.

Kendati demikian, Rossi masih belum goyah dengan prinsipnya untuk terus membalap.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Prediksi Marc Marquez Bakal Melesat di MotoGP Spanyol 2021 Karena Hal Ini

Rossi pun menjelaskan alasannya masih bertahan di MotoGP, yang menurutnya mungkin tidak cukup banyak dipahami banyak orang.

Twitter/Sepang Racing
Rossi pun menjelaskan alasannya masih bertahan di MotoGP, yang menurutnya mungkin tidak cukup banyak dipahami banyak orang

"Logika saya sangat sederhana, saya sendiri agak heran kenapa beberapa orang tidak memahaminya," kata Rossi dikutip OtoRace.id dari GPOne.com.

"Saya senang dengan perasaan saya, adrenalin yang saya rasakan ketika saya menang, naik podium atau sekadar bisa balapan bagus," imbuh Rossi.

Rossi mengatakan bahwa dirinya tak masalah harus menuai hasil tak memuaskan meski ia juga kecewa.

Baca Juga: Valentino Rossi Tampil Buruk di Awal MotoGP 2021, Begini Tanggapan Bos Petronas Yamaha SRT