Muncul Kabar Bakal Digantikan George Russell di Tengah Musim F1 2021, Valtteri Bottas Buka Suara

Nur Pramudito - Sabtu, 8 Mei 2021 | 07:35 WIB

Muncul kabar posisinya di Tim Mercedes bakal digantikan George Russell di Tengah musim F1 2021, Valtteri Bottas buka suara (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Mercedes, Valtteri Bottas buka suara soal kabar dirinya bakal digantikan oleh George Russell pada pertengahan musim F1 2021.

Sejumlah alasan pun diungkapkan, mulai dari keresahan di antara teknisi Mercedes karena Bottas tidak mampu menyaingi Lewis Hamilton.

Lalu, performa George Russell yang dinilai lebih bagus setelah sekali menggantikan Hamilton di F1 Sakhir tahun lalu.

Jelang F1 Spanyol 2021, Valtteri Bottas secara membantah semua isu soal dirinya yang bisa saja digantikan George Russel.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Portugal 2021: Valtteri Bottas Gagalkan Pole Position ke-100 Lewis Hamilton

Saat ditanya apakah isu soal Russell akan mengganggu konsentrasinya di F1 Spanyol 2021, Bottas menolaknya.

"Tidak, karena saya tahu saya tidak akan digantikan di tengah musim. Sebagai tim, kami tidak melakukan hal itu," kata Bottas OtoRace.id dari laman resmi Formula 1.

"Saya memiliki kontrak untuk tahun ini, dan saya rasa hanya ada satu tim yang melakukan hal itu di F1, dan kami bukanlah tim itu," jelas Bottas.

"Tidak ada tekanan bagi saya, dan bagaimana saya bekerja. Selalu ada omong kosong, itu bagian dari olahraga ini." imbuhnya.

Baca Juga: Hasil FP1 F1 Portugal 2021: Valtteri Bottas Bawa Mercedes Terdepan Ungguli Duo Red Bull