Membalap 26 Tahun di MotoGP, Valentino Rossi Ungkap Beda Cara Kerja Crew Chief David Munoz Dengan Silvano Galbusera

Eka Budhiansyah - Minggu, 9 Mei 2021 | 17:45 WIB

Cara Kerja Valentino Rossi di paddock sudah berubah dari biasanya (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.idValentino Rossi sudah 26 tahun berkompetisi di ajang World Grand Prix alias MotoGP.

Setidaknya, Rossi sudah merasakan teknologi di motor MotoGP yang selalu berkembang.

Sejak era GP500 yang memiliki persentase skill lebih besar dari elektronik, hingga motor MotoGP saat ini yang lebih di dominasi elektronik pun tetap dirasa Valentino Rossi.

Sebagai penyesuaian, Valentino Rossi juga sudah terus melakukan adaptasi seiring berkembangnya teknologi MotoGP itu sendiri.

Baca Juga: Valentino Rossi Menduga Hal Ini Jadi Penyebab Banyak Pembalap MotoGP yang Alami Cedera Arm Pump

MotoGP
Valentino Rossi mulai mengubah teknik pengereman tiga jari menjadi teknik pengereman dua jari sejak MotoGP Jepang 2019

Dari sisi pembalap, gaya balap Rossi juga turut mengikuti seperti adaptasi elbow down dan juga teknik pengereman.

Sepanjang karir balapnya, teknik pengereman Valentino Rossi selalu menggunakan tiga jari.

Namun sejak MotoGP Jepang 2019, pembalap 42 tahun itu sudah menggantinya menjadi pengeraman dua jari.

Tidak cukup sampai situ saja adaptasi yang dilakukan Rossi demi menyesuaikan diri dengan MotoGP yang semakin modern!