"Dalam kondisi kering dan basah, motor mereka sangat seimbang," tambah Quartararo.
"Dua balapan berikutnya akan digelar di dua trek yang sangat bersahabat dengan mereka, jadi kita lihat saja nanti," tutup Quartararo.
Saat ini, rider Prancis tersebut tengah duduk di puncak klasemen pembalap dengan koleksi 80 poin.
Quartararo dibuntuti oleh tiga rider Ducati sekaligus, yakni Bagnaia di peringkat kedua (79 poin), Johann Zarco di peringkat ketiga (68 poin), dan Miller di peringkat keempat (64 poin).