Ungkap Rahasia Francesco Bagnaia Tercepat di Hari Pertama MotoGP Italia 2021

Nur Pramudito - Sabtu, 29 Mei 2021 | 12:35 WIB

Francesco Bagnaia keluar sebagai pembalap tercepat di hari pertama MotoGP Italia 2021, ternyata ini rahasianya (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, tampil luar biasa pada hari pertama MotoGP Italia 2021, Jumat (28/05).

Francesco Bagnaia menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas kedua yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Italia.

Pembalap yang akrab disapa Pecco itu pun mengakhiri sesi latihan bebas pertama di posisi keenam dengan catatan waktu 1 menit 47,186 detik.

Francesco Bagnaia tertinggal 0,593 detik dari pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, di posisi pertama.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Italia 2021: Francesco Bagnaia Paling Cepat, Valentino Rossi dan Marc Marquez Terancam Masuk Q1

Pembalap asal Italia tersebut membalikkan keadaan pada sesi latihan bebas kedua.

Bagnaia bahkan mencatatkan rekor untuk dirinya sendiri saat menorehkan catatan waktu 1 menit 46,147 detik.

Itu merupakan catatan waktu tercepat Bagnaia selama melaju di Sirkuit Mugello.

Bagnaia pun membongkar rahasia dari kecepatannya yang luar biasa.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Italia 2021: Maverick Vinales Terkencang, Valentino Rossi dan Marc Marquez Ketinggalan Jauh