Hasil FP2 Moto3 Catalunya 2021: Pembalap 'Tim Indonesia' Tercepat, Sementara Andi Gilang Terjatuh

Nur Pramudito - Jumat, 4 Juni 2021 | 19:08 WIB

Hasil FP2 Moto3 Catalunya 2021: Pembalap 'Tim Indonesia' tercepat , sementara Andi Gilang terjatuh di tikungan 13 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Gabriel Rodrigo menjadi pembalap tercepat, sementara Andi Gilang terjatuh di FP2 Moto3 Catalunya 2021.

Cuaca mendung di sirkuit Barcelona menemani jalannya FP2 Moto3 Catalunya 2021, Jumat (04/06).

Tak perlu waktu lama, para pembalap langsung memacu motornya di FP2 Moto3 Catalunya.

Pembalap tim Indonesia Racing Gresini Moto3, Jeremy Alcoba dan Gabriel Rodrigo juga turut serta dalam kesempatan ini.

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Catalunya 2021: Andi Gilang Lebih Cepat Dari Pedro Acosta, Pembalap 'Tim Indonesia' Masuk 5 Besar

Gabriel Rodrigo pun langsung berada di pertama di awal sesi FP2 Moto3 Catalunya 2021.

Ia menjadi pembalap tercepat usai menorehkan waktu 1 menit 49,264 detik.

Sementara, Andi Farid Izdihar atau dikenal Andi Gilang terjatuh di tikungan 13.

MotoGP
Andi Farid Izdihar atau dikenal Andi Gilang terjatuh di tikungan 13

Untungnya, Andi Gilang mampu berdiri dan tak mengalami cedera serius.

Baca Juga: Hasil Balap Moto3 Italia 2021: Dennis Foggia Kalahkan Pedro Acosta, Pembalap Indonesian Racing Gresini Moto3 Podium