Marc Marquez Bongkar Alasan Buntuti Jack Miller di Kualifikasi MotoGP Catalunya 2021

Nur Pramudito - Minggu, 6 Juni 2021 | 12:00 WIB

Marc Marquez bongkar alasan dirinya membututi Jack Miller pada sesi kualifikasi MotoGP Catalunya 2021 (Nur Pramudito - )

Usaha Marquez lalu berbuah hasil dengan menyodok ke urutan kedua di menit-menit akhir sesi Q1.

Marquez hampir mendapatkan tiket untuk lolos ke Q2 bersama Miller yang mencatatkan waktu tercepat di sesi Q1.

Meski begitu, Marquez malah kecolongan oleh rekan setimnya, Pol Espargaro, yang mencetak waktu lebih cepat.

Pol Espargaro sukses menggusur Marquez dari urutan kedua dan membuatnya lolos bersama Miller menuju sesi Q1.

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Catalunya 2021: Franco Morbidelli Perkasa, Valentino Rossi ke Q2 Kalahkan Marc Marquez

Sementara itu, Marquez akan memulai balapan dari urutan ke-13 setelah kalah dari rekan setimnya sendiri.

Marquez pun menjelaskan trik slipstream yang digunakan kepada Miller sudah dibicarakan sebelum rangkaian hari kedua dimulai.

"Kemarin saya bersama Miller di mobile clinic dan kami membicarakan soal slipstream dengan tidak terlalu serius," kata Marquez dikutip OtoRace.id dari Box Repsol.

"Pada akhirnya, saya harus melakukannya, dan saya senang dengan lap time yang saya buat," tegasnya.

Baca Juga: Marc Marquez Senang Fans Boleh Masuk Sirkuit Montmelo Untuk MotoGP Catalunya 2021