Marc Marquez High Side Crash di MotoGP Belanda 2021 Gara-gara Hal Ini

Eka Budhiansyah - Sabtu, 26 Juni 2021 | 07:00 WIB

Marc Marquez alami high side crash di FP2 MotoGP Belanda 2021 (Eka Budhiansyah - )

"Itu benar kalau ini crash yang aneh, karena saya tidak merasa kalau saya mencapai batasan (ketika menikung; red)," aku Marc Marquez.

Bahkan menurutnya, Marquez tidak merasa kalau dirinya terlalu memaksakan ketika mengendarai Honda RC213V miliknya.

Meskipun, di sesi latihan bebas 1 dan 2 ini, dirinya juga tengah menjajal sasis baru RC213V dari Honda Racing Corporation (HRC).

"Normalnya, di tikungan itu TC (Traction Control; red) akan memberhentikan kamu. Ini adalah cara kami mengendarai motor MotoGP, elektronik akan menolong kamu," bilangnya.

Baca Juga: Marc Marquez: Jangan Bebankan Saya Menang Lagi di Belanda dan Austria  

"Tetapi untuk beberapa alasan, itu tidak terjadi (TC tidak bekerja; red). Dengan begitu saya memindahkan gigi (perseneling; red) dan kemudian bagian belakang mulai bergeser dan saya mengalami high side," jujur kakak Alex Marquez ini.

Dengan kejadian seperti ini, Marc Marquez akan mencoba untuk mencari masalah yang muncul.

"Kami harus mencari tahu kenapa ini terjadi. Hanya pembalap Honda yang mengalami ini, maka itu kami harus mencoba meningkatkan performa di area ini," harap Marquez.

"Karena jika tidak, maka mustahil untuk meningkatkan rasa percaya diri. Tanpa itu, sulit untuk membuat kami lebih cepat lagi ketika melewati tikungan tersebut," pungkas Marc Marquez.

Baca Juga: Marc Marquez Menang di MotoGP Jerman 2021, Alberto Puig Sebut Honda Masih Bermasalah!    

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)