Runner-up Paruh Musim, Johann Zarco Masih Berpeluang Jadi Juara Dunia MotoGP 2021

Didit Abdillah - Minggu, 4 Juli 2021 | 06:10 WIB

Johann Zarco sebut masih ada peluang besar untuknya menjadi juara dunia MotoGP 2021. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP 2021 dijalani oleh Johann Zarco dengan cukup baik dengan mengoleksi empat podium dari sembilan seri yang sudah digelar. 

Pembalap Pramac Racing itu berada di peringkat kedua dengan mengumpulkan 122 point dan membuatnya jadi runner-up paruh musim MotoGP 2021. 

Meskipun Johann Zarco tertinggal 34 angka dari Fabio Quartararo di peringkat pertama ia masih yakin bisa jadi juara dunia. 

Apalagi ia jauh lebih unggul dari duo Ducati pabrikan, Jack Miller dan Francesco Bagnaia yang peringkatnya di bawah Johann Zarco. 

Baca Juga: Joan Mir Punya Satu Permintaan Kepada Suzuki Agar Bisa Kompetitif di MotoGP 2021

"Hasil yang saya dapatkan untuk menjadi runner-up di paruh musim pertama ini cukup melebihi ekspektasi," ujar Johann Zarco dilansir dari Paddock GP. 

"Kami punya waktu sebulan untuk evaluasi dan menjernihkan pikiran, serta stamina untuk lebih kompetitif di Red Bull Ring (Austria)," lanjutnya. 

"Masih banyak seri tersisa dan banyak kemungkinan untuk jadi juara dunia, saya yakin bisa bersaing ketat sampai Valencia (seri terakhir)," Zarco menambahkan. 

Terlebih setelah jeda musim, dua seri beruntung akan digelar di Red Bull Ring untuk MotoGP Styria dan Austria. 

Baca Juga: Toprak Razgatlioglu Perpanjang Kontrak Dengan Yamaha di WSBK, Gagal Gantikan Maverick Vinales?