OtoRace.id - Team Principal Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, mengaku pihaknya masih menunggu keputusan Valentino Rossi mengenai masa depannya di MotoGP 2022.
Namun, Razlan Razali menyatakan bahwa pihaknya kebanjiran ketertarikan dari banyak pembalap muda.
Seperti yang diketahui, kontrak Valentino Rossi dengan Yamaha akan habis akhir tahun ini.
Namun, Valentino Rossi sulit tampil kompetitif bersama Petronas Yamaha SRT.
Baca Juga: Terungkap Kalau Jorge Lorenzo Sempat Negosiasi Dengan Aprilia di MotoGP
Ia baru sekali masuk 10 besar dan sudah lima kali gagal meraih poin.
Hasil ini diakui Rossi sangat memengaruhi masa depannya dan ia pun telah memberikan sinyal kuat akan pensiun.
Meski begitu, Razali menyatakan Rossi dan Yamaha masih berdiskusi dan belum ada keputusan final yang diambil.
Namun, ia juga tak memungkiri timnya ikut terkena imbas keputusan Maverick Vinales meninggalkan Yamaha.
Baca Juga: Waduh Joan Mir Udah Pesimis Juara Dunia MotoGP 2021 Karena Ini