Bos Ducati Puji Performa KTM, Kode Minta Bantuan Jegal Fabio Quartararo di MotoGP 2021

Nur Pramudito - Senin, 19 Juli 2021 | 06:06 WIB

Bos Ducati memuji performa KTM dan berharap mereka bisa bersaing dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2021 demi menjegal Fabio Quartararo (Nur Pramudito - )

Seperti diketahui, Yamaha bersinar lewat Fabio Quartararo.

Sedangkan Ducati lewat Jack Miller, Francesco Bagnaia dan satu rider tim satelit Pramac Racing, Johann Zarco.

Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti memprediksi KTM akan jauh lebih bersaing setelah jeda musim panas.

Apalagi dua ronde pertama usai liburan nanti akan dihelat di kandang KTM, sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Baca Juga: Masih Kesulitan di MotoGP 2021, Pol Espargaro Mengaku Masalahnya Bukan Pada Motor Honda

"KTM meningkat dengan pesat setelah seri pembuka di Qatar," ucap Paolo Ciabatti dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Saya sih tidak kaget dengan hal ini karena KTM adalah tim ternama. Tapi yang mengejutkan adalah tidak banyak tim yang bisa bangkit begitu cepat," jelasnya.

"Apalagi teknisi kan biasanya butuh waktu menemukan solusi yang cepat dan tepat. Selamat untuk KTM karena mereka telah menemukan solusi dengan cepat," ucap Ciabatti.

Saat ini pembalap pentolan KTM Miguel Oliveira sudah dua kali merengkuh runner-up dan satu kemenangan.

Baca Juga: Performa Belum Membaik di MotoGP 2021, Valentino Rossi Lagi-lagi Kena Semprot Marco Lucchinelli