Marco Melandri Timpali Gosip Panas Karir Valentino Rossi dan Aramco di MotoGP 2022

Eka Budhiansyah - Selasa, 20 Juli 2021 | 09:46 WIB

Marco Melandri dan Valentino Rossi saat masih muda (Eka Budhiansyah - )

Dalam hal ini, pembalap yang terkenal dengan nomor start 33 itu lebih menitikberatkan mengenai keinginan Sang Pangeran.

Yap! Abdulaziz bin Abdullah Al Saud adalah pangeran Arab Saudi dari Aramco menginginkan kalau Valentino Rossi juga merupakan pembalap di tim Aramco Racing Team VR46.

Artinya, Rossi bertandem dengan Luca Marini di tim yang sudah sepakat menjadi tim satelit Ducati di MotoGP 2022 nanti itu.

Tetapi, di sesi jumpa pers MotoGP Belanda 2021, Rossi pun menepis keinginan tersebut.

Baca Juga: Marco Melandri: Valentino Rossi Sudah Terlalu Tua

"Tidak ada yang mengharapkan musim yang begitu moderat darinya (Rossi)," ucap Marco Melandri.

"Masalah dengan sponsor, menurut saya tergantung pada pangeran yang meminta kehadiran Valentino di tim,” pungkas pria yang juga sempat membalap di WSBK usai pensiun dari MotoGP itu.

Nah, kira-kira mau enggak nih Rossi balap dengan tim sendiri di MotoGP 2022?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)