Valentino Rossi Mau ke Ducati, Michele Pirro Akan Berikan Konsultasi Gratis

Nur Pramudito - Senin, 2 Agustus 2021 | 06:05 WIB

Michele Pirro siap memberikan konsultasi gratis andaikan Valentino Rossi mau merapat ke Ducati di MotoGP 2022 (Nur Pramudito - )

"Johann Zarco telah membuat lompatan kualitas dari Avintia ke Pramac, dia telah mengambil langkah," imbuhnya.

"Valentino memiliki motor resmi tahun lalu. Saya tidak tahu apa yang terjadi dalam situasi ini karena ada parameter yang berubah, baik ban maupun motornya," jelasnya.

Nasib Valentino Rossi itu tak pelak membuat Michele Pirro merasa kasihan.

Pirro kemudian memberikan tawaran feedback kepada Rossi asal sang pembalap mau datang ke Ducati.

Baca Juga: Jadi Rebutan Tim Milik Valentino Rossi dan Petronas Yamaha SRT, Marco Bezzecchi Pilih yang Mana?

"Saya pikir Valentino cerdas dan saya dengan tulus ingin dia datang ke Ducati untuk mendapatkan feedback," ungkapnya.

Pirro mengatakan Valentino Rossi harus dibuatkan patung di sirkuit Mugello, Italia karena di usia tidak lagi muda, tapi masih ingin terus balapan.

"Jka dia masih memiliki keinginan untuk bermain dengan motor yang berbeda dan segalanya, dia hebat," ucapnya.

"Jika dia memutuskan untuk pensiun, saya ingin dia menguji motor Ducati dalam sebuah tes," pungkas Pirro.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)